Gadgetsquad.id – Jika ingin bingung mencari meme THR lebaran yang kocak, kamu bisa lihat di aplikasi ini. Aplikasi Meme THR Lebaran Lucu yang dibuat oleh bimma ini menyediakan kumpulan Meme lucu.

MEME THR Lebaran

Baca Juga: Wow di JFK, Vivan Pamer Power Bank yang Bisa Isi Baterai Drone dan Aki Mobil

Seperti yang kita ketahui minggu ini adalah pekan terakhir bagi perusahaan untuk mengeluarkan dana THR mereka untuk karyawan.

Belum atau sudah dapetnya dana THR lantas banyak dibuat meme oleh netizen. Bahkan beberapa diantaranya sangat lucu, kocak dan menimbulkan gelak tawa.

Sudah menjadi hal yang biasa disetiap bulan ramadhan menjelang hari raya idul fitri pasti banyak yang sedang menanti uang thr terutama bagi seorang karyawan, pekerja kantor, buruh dan para pekerja yang lainnya.

Baca Juga: Ini Deretan Hp Murah Yang Gak Bakal ‘Nguras’ Duit THR

Aplikasi MEME THR Lebaran

Aplikasi yang terdapat di Google Play Store ini menghadirkan kumpulan gambar lucu THR yang bisa mengundang tawa. Meme ini bisa digunakan para pengguna sosial media, khususnya kamu yang sedang menunggu tunjangan hari raya.

Didalamnya terdapat beberapa gambar yang kocak. mulai dari foto mantan presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, aktor holiwood Vin Diesel, hingga penyanyi dangdut kenamaan Indonesia, Rhoma Irama. Ditambahkan sedikit tulisan lelucon yang menarik dan lucu, dijamin siapaun yang membacanya bisa tertawa.

MEME THR Lebaran 2

Beberapa diantaranya bahkan menyinggung soal Politik yang berbau agak sesius hingga bahasa kekinian untuk anak muda. Dengan banyaknya kumpulan meme THR ini, kamu akan mendapatkan bahan meme lucu, untuk disebarkan baik di sosial media atau group chatting Whatsapp, Line atau lainnnya.

Baca Juga: 16 Gadget Pilihan Untuk Mudik Lebaran 2018

Jadi jika kamu bingung untuk mencari meme lucu, kamu bisa lihat di aplikasi ini. Aplikasi dengan kapasitas file 2,7 mb ini terbilang cukup ringan digunakan.

Asiknya lagi aplikasi yang bisa kamu install secara gratis ini, bisa di instal untuk semua jenis smartphone dengan sistem operasi Android.

Aplikasi ini bisa kamu download secara gratis melalui link ini.