GadgetSquad.id – Qualcomm terus mengembangkan kecanggihan chipsetnya. Setelah pertama kali memperkenalkan seri Snapdragon 700 untuk smartphone kelas menengah, Qualcomm terus mengembangkan chipset seri 700 ini untuk bisa memberikan performa terbaik di kelasnya. Setelah Snapdragon 730G, Qualcomm baru saja mengumumkan kehadiran chipset versi barunya, Snapdragon 732G, yang diklaim akan lebih kencang dari pendahulunya.

Dominikus Susanto, Senior Manager, Business Development at Qualcomm menjelaskan, sejatinya Snapdragon 732G ini bukan overclocking dari seri 730. Snapdragon 732G ini memiliki fabrikasi 8 nm dengan kecepatan clock yang lebih tinggi, memiliki 1 inti besar berbasis Kyro 470 2.3 GHz, serta memiliki 6 inti kecil Kryo 470 1.8 GHz. GPU untuk chipset ini menggunakan Adreno 618, yang memiliki performa 15% lebih kencang dari yang digunakan di Snapdragon 730G.

Spesifikasi lainnya, tidak jauh berbeda dengan yang dimiliki oleh Snapdragon 730G atau 732G, di mana Snapdragon 732G hadir dengan subsistem Qualcomm FastConnect 6200, menghadirkan fitur-fitur WiFi 6-ready untuk koneksi yang cepat dan kuat pada jangkauan yang ditingkatkan. Plus, dengan Modem Snapdragon X15 LTE, dapatkan game terbaru dan perbarui dalam sekejap dengan kecepatan unduh hingga 800 Mbps.

Dan fitur lainnya yang termasuk pada Snapdragon 732G ini termasuk dukungan aptX Adaptive, TrueWireless Stereo Plus, serta QuickCharge4+. Snapdragon 732G juga mewarisi Snapdragon Elite Gaming yang memungkinkan rendering HDR dan dukungan Game Jank Reducer, juga Vulkan 1.1 yang bisa digunakan untuk smartphone kelas menengah sekalipun.

Snapdragon 732G menggunakan Computer Vision ISP (CV-ISP) yang bisa memberikan penghematan daya 4x, sehingga Anda dapat terus merekam Video HDR 4K yang jelas (termasuk Mode Potret dan Segmentasi Objek). Atau, ambil foto mendetail yang mencengangkan dengan dukungan jepretan hingga 192 MP.