GadgetSquad.ID – Keinginan konsumen di Tanah Air untuk bisa beranjak ke level berikut dalam menikmati, kecanggih koneksi telekomunikasi generasi ke-5 atau 5G mulai ada titik terang.

Ya, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) baru saja secara mengumumkan pemenang lelang frekuensi 2,3 GHz pada rentang 2360-2390 MHz.

Hasilnya, Smarfren, Telkomsel, dan Hutchison 3 Indonesia (Tri Indonesia) mendapatkan masing-masing satu blok.

“Dengan berakhirnya masa sanggah Seleksi Pengguna Pita Frekuensi Radio 2,3 GHz pada rentang 2360 – 2390 MHz untuk Keperluan Penyelenggaraan Jaringan Bergerak Seluler, bersama ini diinformasikan bahwa sampai dengan hari Rabu (16/12/2020) pukul 15.00, tidak ada sanggahan dari peserta Seleksi,” tulis Kominfo dalam keterangan tertulisnya.

Selanjutnya tim seleksi melakukan tahapan penetapan hasil pemilihan blok pita frekuensi radio pada rentang 2360-2390 MHz, di mana Smartfren mendapatkan blok A, Telkomsel blok C, dan Tri Indonesia blok B.

Perlu diketahui, baik Smartfren, Telkomsel, dan Tri Indonesia sama-sama mengajukan harga penawaran sebesar Rp144.867.000.000.

Lalu apa hubungannya hasil lelang tersebut dengan 5G?

Berdasarkan keterangan, lelang pita frekuensi 2,3GHz pada rentang 2360-2390Mhz yang dilakukan pemerintah, bertujuan untuk meningkatkan kapasitas jaringan bergerak seluler, meningkatkan kualitas layanan secara maksimal, serta mendorong akselerasi penggelaran infrastruktur TIK dengan teknologi generasi kelima (5G)

Itu artinya ketiga operator pemenang lelang, yakni Telkomsel, Smartfren dan Tri sudah bisa menyelenggarakan, layanan 5G di Indonesia.

Kapan ketiga operator tersebut menyelenggarakan layanan 5G secara resmi di Indonesia? Pihak Kemkominfo sendiri berharap, layanan 5G sudah bisa dinikmati tahun depan. So, kita tunggu saja tanggal mainnya.