GadgetSquad.id – Sony Indonesia kemarin (30/04/2021) resmi meluncurkan kamera FX3 (model ILME-FX3) di Indonesia. Kamera paling ringan dan ringkas dari rangkaian Cinema Line ini memiliki sederet fitur dan teknologi luar biasa dengan sistem pengoperasian terbaru. Cinema Line sendiri merupakan rangkaian kamera yang memiliki tampilan filmis yang dikembangkan dari pengalaman panjang Sony dalam produksi sinema digital, serta pengoperasian dan keandalan yang ditingkatkan untuk merespon berbagai macam permintaan tinggi para kreator. Hadir sebagai kamera yang paling ringkas pada rangkaian Cinema Line, FX3 memberikan pengalaman sinematik menakjubkan dan sangat cocok digunakan oleh para videografer muda yang menekuni genre dokumenter, musik dan komersial.

Kazuteru Makiyama, President Director PT Sony Indonesia menyampaikan, “Industri perfilman kini semakin berkembang, begitu juga dengan kebutuhan para kreator untuk menghasilkan karya. Melihat kebutuhan dan perkembangan tersebut, kami berupaya untuk terus mendukung industri perfilman dunia dengan menghadirkan perangkat dengan teknologi terdepan melalui spesifikasi tingkat tinggi yang kami hadirkan dalam kamera full-frame FX3. Kami tidak sabar melihat para kreator bereksplorasi mewujudkan imajinasi visual mereka dan menghasilkan karya yang luar biasa.”

Fitur dan Spesifikasi Kamera Full-Frame FX3

  • Sensor CMOS Exmor R™ back-illuminated full-frame dengan 10.2 megapiksel dan mesin pengolahan gambar BIONZ XR™.
  • Sensitivitas sangat tinggi dengan ISO yang dapat ditingkatkan hingga 409.600 untuk kondisi pencahayaan yang sangat sulit dan 15+ stop dynamic range.
  • Profil tampilan S-Cinetone™ terinspirasi dari colour science kamera sinema digital VENICE yang juga digunakan pada kamera Cinema Line FX9 dan FX6, serta merekam hingga 4K 120p.
  • Desain bodi yang ringkas dan ringan dengan pengoperasian tinggi untuk pengambilan gambar dengan handheld, gimbal dan pemasangan pada drone.
  • Bodi yang dilengkapi multi-thread (1/4-20 UNC) memudahkan untuk pemasangan aksesori.
  • Unit pegangan XLR yang dapat dilepas dan dilengkapi dengan dua input audio XLR/TRS.
  • “Mode Aktif” stabilisasi gambar mendukung perekaman film secara handheld.
  • Fast Hybrid Auto Focus, Touch Tracking (pelacakan real-time) dan Real-time Eye AF juga digunakan di kamera Alpha™ lainnya.
  • Perekaman 4K 60p tanpa gangguan (Lanjutan) karena didukung pembuangan panas yang efektif dan kipas pendingin internal.

Baca Juga: Daftar Hape Oppo 2 Jutaan, Pas Buat Hari Raya

Sebagai tambahan terbaru dari Cinema Line Sony, FX3 menghadirkan tampilan sinematik dan pengoperasian serta keandalan profesional dalam satu perangkat yang menjawab kebutuhan para kreator muda yang mencari cara baru untuk mengekspresikan visi kreatif mereka. Model terbaru ini memberikan kualitas gambar dan kegunaan menakjubkan untuk pengambilan gambar berskala kecil dan sendiri.

Kamera FX3 juga menawarkan performa fokus kelas atas, stabilisasi gambar optik, didesain untuk perekaman secara handheld dan pembuangan panas yang terdepan untuk waktu perekaman yang lebih lama. Semua ini dibalut dalam bodi yang ringkas dan ringan, memberikan performa serta mobilitas untuk memenuhi permintaan para kreator konten yang saat ini terus meningkat.

Harga dan Ketersediaan

Kamera terbaru FX3 akan segera tersedia di Indonesia pada bulan Juni 2021 dengan harga Rp59.999.000. Pembelian secara pre-order telah dapat dilakukan mulai tanggal 30 April – 30 Mei 2021 di seluruh Sony Authorized Dealer. Untuk pembelian dalam masa pre-order, konsumen akan mendapatkan paket spesial senilai hingga Rp8.800.000 berupa satu buah kartu memori 160GB CFexpress Type-A dan dua buah baterai NP-FZ100. Penawaran ini tersedia dalam jumlah yang terbatas.

Baca Juga: Sony Indonesia Resmi Luncurkan Tiga Lensa G Dengan Desain Ringkas dan Ringan !

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kamera terbaru FX3, silakan kunjungi laman: https://www.sony.co.id/id/electronics/kamera-dengan-lensa-yang-dapat-ditukar/ilme-fx3