GadgetSquad.id – Awal bulan ini Poco dikabarkan sedang mengerjakan ponsel baru Poco M4 Pro 5G, untuk menjadi penerus Poco M3 Pro 5G yang dirilis pada Mei. Saat itu hanya tahu nama perangkat, nomor modelnya, dan fakta bahwa banyak lembaga sertifikasi di seluruh dunia telah memberikan lampu hijau yang diperlukan.

Dan memunculkan spekulasi bahwa peluncuran resmi tidak akan terlalu jauh, dan ternyata  benar untuk berpikir demikian. Setidaknya jika percaya rumor ini, yang mengatakan bahwa Poco M4 Pro 5G akan resmi untuk pasar internasional baik pada akhir Oktober, atau awal November. 

Kemudian mungkin akan diluncurkan di India juga, di lain waktu. Rupanya peluncuran global akan menjadi yang pertama. Ponsel ini diharapkan memiliki chip MediaTek Dimensity, dan memiliki dukungan untuk pengisian cepat 33W. 

Jika peluncuran benar-benar terjadi dalam beberapa minggu, maka saluran media sosial Poco pasti akan mulai menggoda M4 Pro 5G segera. Termasuk juga di pasar Indonesia. 

Sebelumnya, Poco Indonesia mengenalkan Poco M3 Pro 5G sebagai “The Real 5G Killer” yang memungkinkan masyarakat untuk merasakan kecepatan tinggi dan latensi rendah yang ditawarkan 5G. Ponsel itu dilengkapi chipset MediaTek Dimensity 700, yang mampu memberikan performa dan pengalaman entertainment brilian dengan dukungan 5G dual sim dan layar 90Hz yang sangat mulus.

Layar FHD+ 6,5 inci menghasilkan gambar dengan resolusi 1080P yang jernih dan menggunakan sensor cahaya ganda di bagian depan dan belakang untuk mengaktifkan deteksi cahaya 360°. Fitur ini memungkinkan adanya penyesuaian tingkat kecerahan secara cerdas dan tepat di tingkat 4096 untuk visibilitas yang optimal.