GadgetSquad.ID – Kabar menyedihkan kembali menimpa Yahoo. Perusahaan teknologi tersebut dipastikan kembali kehilangan, salah satu layanan ikoniknya.

Yup, Oath Inc. yang memayungi Yahoo, mengumumkan, aplikasi pesan instan Yahoo Messenger akan berhenti beroperasi untuk selamanya mulai 17 Juli mendatang.

Menurut pihak Yahoo, belum ada produk tersedia untuk menggantikan Yahoo Messenger saat ini.

“Kami masih melanjutkan eksperimen dengan layanan dan aplikasi terbaru, salah satunya adalah aplikasi pesan instan grup undangan yang disebut Yahoo Squirrel,” tulis Yahoo.

Seperti yang ditulis sebelumnya, Squirrel adalah aplikasi pesan instan di mana pengguna hanya bisa masuk ke dalam grup atau chatroom tertentu melalui undangan saja. Saat ini, aplikasi Yahoo Squirrel masih dalam format beta dan mulai diuji coba bulan lalu.

Dilansir Tech Crunch, meski layanan mesenggernya ditutup, akun Yahoo pengguna akan tetap ada dan bisa digunakan untuk mengakses layanan lain seperti Yahoo Mail.

Sejauh ini tidak dijabarkan secara jelas alasan utama penutupan Yahoo Messenger. Kemungkinan dominasi aplikasi WhatsApp dan Messenger serta aplikasi lain seperti, WeChat atau Snapchat menjadi salah satu alasannya.