Jakarta – Proyek ogah rugi Samsung, yakni Seri Galaxy Note 7 versi rekondisi, nampaknya akan segera dirilis dalam waktu dekat. Dari rumor yang beredar, versi rekondisi Galaxy Note 7 akan mulai, melenggang dipasaran pada pada bulan Juli 2017 nanti.

Seperti dilansir Phone Arena, awalnya produk yang bakal diberi nama Galaxy Note FE, akan diriling pada akhir bulan Juni ini, hanya saja, hal tersebut urung terjadi. Alih-alih dilepas ke pasaran pada 30 Juni, phablet yang pernah bermasalah dengan baterai ini akan tersedia di pasaran pada 7 Juli mendatang.

Sejauh ini dikabarkan bahwa Galaxy Note FE akan dijual dengan harga US$ 620 atau setara Rp 8,2 jutaan di Korea Selatan. Dibanding rencana sebelumnya, Samsung juga dilaporkan akan meningkatkan setok Galaxy Note FE yang tadinya direncanakan ada 150 ribu unit menjadi 450 ribu unit.

Menurut informasi dari salah satu operator telepon Korea Selatan, Samsung menambahkan fitur baru yang sebelumnya tak ada pada Galaxy Note 7, yakni kehadiran asisten digital Samsung Bixby.

Meski begitu, perwakilan Samsung menyatakan bahwa perusahaannya belum bisa memastikan ketersediaan Bixby di Galaxy Note FE. Ia justru menyebut kalau Samsung akan melakukan berbagai upaya untuk memenuhi harap