GadgetSquad.id – Realme kembali akan menghadirkan Hp terbaru. Kali ini, Realme membawa Hp Realme terbaru yang dikhususkan untuk pengalaman selfie terbaik, yaitu Realme U1.

realme u1

Realme U1 diklaim mengusung teknologi kamera selfie tercanggih saat ini di pasaran. Kamera ini menggunakan sensor berukuran resolusi 25 MP, Realme U1 menjanjikan hasil foto selfie yang lebih natural dibandingkan Hp lain. Dengan resolusi kamera depan yang tinggi, pengguna dapat membuat foto selfie seperti foto profesional dari segala sudut dan kondisi cahaya apa pun.

Selain performa kamera depannya yang tinggi, Realme U1 juga membawa ‘jeroan’ yang bisa diandalkan. Seri Hp Realme keempat yang dirilis di Indonesia sudah menggunakan MediaTek kelas menengah terkuat saat ini, yakni Helio P70.

Baca juga : Pakai Prosesor MediaTek Helio P70, Realme Siap Jadi ‘Most Wanted Smartphone’

MediaTek Helio P70 diproduksi menggunakan teknologi manufaktur 12 NM yang menjamin manajemen daya yang lebih efisien untuk sebuah smartphone. Terdapat pula multi-core APU yang dapat beroperasi hingga 525 MHz sehingga proses pemrosesan AI berjalan lebih lancar.

Dengan segala keunggulan yang diusungnya, Realme juga tak melupakan aspek desain tampilan dari Hp terbarunya ini. Sama seperti produk-produk Realme sebelumnya, Realme U1 membawa desain casing yang dilengkapi dengan Light Pillar Design yang digabungkan dengan kualitas yang dapat diandalkan dan selalu menunjukkan kepribadian penggunanya.

Baca juga : Harga Realme U1 Dibanderol Antara Realme 2 dan 2 Pro, Berapa?

Kehadiran Hp Realme  terbaru ini diharapkan dapat memberikan solusi bagi pengguna yang menginginkan Hp dengan kamera depan yang bisa diandalkan untuk menghasilkan foto berkualitas tinggi.

Penasaran seperti apa keunggulan Realme U1? Sabar, nantikan acara peluncuran resmi Realme U1 yang akan berlangsung pada Senin, 10 November 2018.