GagdetSquad.id –  Sehabis Lebaran, mungkin ada yang mau ganti Hp baru ? Berikut ini ada beberapa pilihan Hp 3 jutaan terbaru yang bisa menjadi pilihan kamu. Apalagi Hp 3 jutaan ini selain harganya masih terjangkau, fiturnya juga lengkap dan dengan spesifikasi yang terbilang tinggi.

Pilihan Hp 3 Jutaan Terbaru

Deretan Hp 3 jutaan terbaru ini baru saja dirilis sepanjang Januari hingga awal Mei 2022, jadi masih terbilang keluaran terbaru. Ini dia daftarnya :

  • Samsung Galaxy A23

Samsung Galaxy A23 dilengkapi layar dengan refresh rate 90Hz. Super Smooth Display dari Galaxy A23 pun makin lengkap berkat ukurannya yang besar yaitu 6,6 inci dan kualitasnya yang sudah FHD+.

Samsung Galaxy A23 dilengkapi Quad Camera yang terdiri dari kamera utama 50MP yang ditunjang Optical Image Stabilization (OIS). Selain itu juga ada kamera Wide 5MP + kamera Ultrawide 2 MP + kamera Macro 2 Mp dan kamera Depth 2 MP. Sedangkan kamera depannya beresolusi 8 Mp.

Hp 3 jutaan terbaru Samsung Galaxy A23 (1)
Samsung Galaxy A23

Untuk performanya, Hp 3 jutaan terbaru ini telah dibekali dengan chipset Snapdragon 680. Ditambah lagi RAM 6GB dan lengkap dengan RAM Plus hingga 6GB. Selain itu Samsung Galaxy A23 juga dibekali dengan kapasitas penyimpanan 128GB yang bisa ditambah hingga 1TB. Samsung Galaxy A23 punya baterai besar dengan kapasitas 5.000mAh yang awet. Selain itu, ada juga Adaptive Power Saving Mode yang memastikan konsumsi baterai makin efisien.

Hp 3 jutaan Samsung ini tersedia dalam warna Black, Blue, dan Peach. Samsung Galaxy A23 sudah bisa dibeli dengan harga Rp3.499.000.

 

  • OPPO A76

OPPO A76 mengusung layar berresolusi HD dengan luas 6,56 inci. Layar ini juga sudah memiliki refresh rate 90Hz dan touch sampling 180Hz membuat lebih mulus saat bermedia sosial, menikmati konten multimedia hingga bermain game.

Dilengkapi baterai berdaya besar 5000mAh, Hp 3 jutaan terbaru ini juga diberi kelebihan, yaitu sebagai Hp OPPO lini seri A yang pertama mengadopsi teknologi SUPERVOOC™. Ini adalah teknologi pengisian daya cepat 33W yang dibuat oleh OPPO. OPPO juga melengkapi A76 dengan efisiensi penggunaan baterai melalui fitur Super Power Saving Mode, Super Nighttime Standby, dan Optimized Night Charging.

Baca juga : Unboxing dan Hands On OPPO A76, Cek Dulu Sebelum Membeli !

Untuk memberikan performa kencang, OPPO A76 mengandalkan prosesor baru Snapdragon® 680. Serta didukung RAM 6GB dan memori Internal berkapasitas besar yaitu 128GB. Kamu juga bisa memperluas ruang memori dengan tambahan kartu microSD hingga 1TB.

Hp Oppo A76 b
Oppo A76

Terdapat juga teknologi RAM Expansion yang dapat menambah kapasitas RAM dengan cara mengonversikan ruang memori menjadi tambahan RAM sementara. Menariknya lagi, untuk pasar Indonesia OPPO juga memberikan dukungan fitur ROM Expansion. Fitur ini mengizinkan Hp 3 jutaan terbaru ini untuk menyimpan data aplikasi sistem dan media sosial ke kartu microSD.

OPPO A76 mengusung kamera depan 8MP. Sedangkan di bagian belakang ada kamera ganda yang terdiri dari lensa utama 13MP.2 dan lensa portrait 2MP. Tentunya ada berbagao fitur pendukung kamera yang disediakan, salah satunya Palet AI (Artificial Intelligence) yang menyediakan banyak pengaturan pewarnaan yang berbeda.

OPPO A76 tersedia dalam dua warna, yaitu Glowing Blue dan Glowing Black. OPPO A76 dijual dengan harga resmi Rp3.399.000

 

  • Infinix ZERO 5G

Infinix Zero 5G hadir dengan layar Ultra-Smooth berukuran 6.78 inci. Layar tersebut memiliki refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz. Hape 5G perdana dari Infinix ini, mencoba menggoda pelanggan dengan kamera utama 48MP yang bisa zoom hingga 30X, 13MP lensa portrait, 2MP optik virtual dan kamera depan 16MP.

Ada beragai fitur pendukung kamera yang disediakan. Seperti fitur Golden Portrait focal section, yang serupa dengan lensa portrait profesional 50mm dan 2X optical zoom. Ada juga fitur “Pro Night Style” yang bisa dengan mudah menghasilkan berbagai kreasi foto malam yang artistik, layaknya fotografer pro.

Baca juga : Review Infinix ZERO 5G : “Rookie” Terbaik Hape 5G 3 Jutaan? 

Performa dapur pacu Hp 3 jutaan terbaru ini mengandalkan chipset prosesor Dimensity 900 5G. Juga didukung RAM 8G. ZERO 5G menghadirkan teknologi Extended RAM, sehingga hape ini dapat meningkatkan kapasitas RAM dari 8GB menjadi 13GB. Untuk memori internal disediakan hingga kapasitas 128GB, plus disediakan slot eksternal memory microSD.

Hp 3 jutaan terbaru Infinix Zero 5G
Infinix Zero 5G

Daya tahan hidup Hp 3 jutaan terbaru ini didukung dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Selain itu juga dilengkapi fitur Heat Pipe Thermal Module 2.0, fitur ini membuat ZERO 5G bisa memonitor temperaturnya sendiri, sehingga kamu dapat secara imersif berlarut dalam sesi permainan yang lama tanpa khawatir overheating. Hape ini juga sudah mendukung pengisian daya cepat 33W.

Infinix ZERO 5G terdiri dari tiga pihan warna, Cosmic Black, Skylight Orange dan Horizon Blue. Hp 3 jutaan terbaru ini dijual dengan harga  Rp3.399.000

 

  • realme 9 Pro

Realme 9 Pro hadir dengan layar berukuran 6,6 inci dengan resolusi FHD+ dan rasio bodi ke layar 90,8 persen. Salah satu kebolehan Realme 9 Pro adalah dukungan kamera flagship dari sensor Sony IMX766 dan dukungan OIS pertama di segmen menengah.

Hp 3 jutaan terbaru ini dilengkapi dengan Kamera utama 64 MP yang bersanding dengan lensa ultra-wide 8 MP dan makro 2 MP. Sementara itu di bagian depan ada kamera 16 MP. Salah satu fitur unggulan di sektor kamera, yakni menu Street Photography 2.0.

realme 9 Pro dan realme 9 Pro+

realme 9 Pro memiliki dapur pacu berupa prosesor Snapdragon 695 5G. Hp 3 jutaan terbaru ini tersedia dalam 2 pilihan yaitu RAM 6/ memori internal 128 GB dan varian RAM 8/ memori internal 128 GB. Selain itu Hp ini juga dilengkapi fitur Dynamic RAM expansion hingga 5GB.

Hp 3 jutaan ini dibekali baterai 5.000 mAh. Untuk harganya, realme 9 Pro tipe RAM 6GB/ memori internal 128GB dibanderol Rp 3,7 juta. Sementara versi RAM 8GB / memori internal 128GB dijual Rp 4 juta.

 

  • Poco M4 Pro

POCO M4 Pro menghadirkan layar Super AMOLED berukuran 6.43 inci dengan resolusi  FHD+ yang mempunyai refresh rate 90Hz dan touch sampling rate 180Hz. Hal ini membuat visual yang ditampilkan menjadi sangat halus. Layar POCO M4 Pro juga dilengkapi Corning® Gorilla® Glass 3 sertifikasi IP53 Splash-proof tested, untuk menghindari kerusakan layar akibat debu, cipratan air, ataupun goresan.

POCO M4 Pro dibekali baterai berkapasitas 5.000mAh yang dilengkapi dengan charger 33W yang mendukung Pro Fast Charging. Hp 3 jutaan terbaru ini dilengkapi LiquidCool Technology pendinginan level flagship yang mampu menjaga temperatur dalam batas wajar.

Baca juga : Beli POCO M4 Pro Bisa Dapet Mobil Crooz Mini 4WD, Ini Caranya!

POCO M4 Pro dilengkapi prosesor octa-core MediaTek Helio G96. Selain itu Hp 3 jutaan ini hadir dalam varian RAM 6 Gb dan 8 GB. Hp POCO ini juga dilengkapi fitur Dynamic RAM Expansion Technology, yang memungkinkan untuk menambahkan kapasitas RAM. Varian RAM 6GB dapat ditambah 2GB dan RAM 8GB dapat ditambah 3GB. Untuk menjaga performa maksimal. POCO M4 Pro dibekali dengan pilihan memori internal 128 GB dan 256 GB. Hp 3 jutaan ini  juga memiliki slot micro SD hingga 1TB.

Hp 3 jutaan terbaru ini dilengkapi dengan triple camera yang terdiri dari kamera 64MP + kamera 8MP ultra wide + kamera 2MP macro. Kamera POCO M4 Pro juga memiliki beberapa mode kamera, seperti slow motion video, time-lapse video dan night mode. Bagi penggemar selfie atau hendak merekam VLOG, tidak perlu khawatir karena POCO M4 Pro juga memiliki 16MP front camera.

POCO M4 Pro memiliki tiga pilihan warna keren, yaitu Power Black, Cool Blue dan POCO Yellow. POCO M4 Pro ini tersedia dalam pilihan harga Rp2.999.000 (RAM 6GB/memori 128 GB) dan harga Rp3.499.000 (RAM 8GB/memori 256 GB)