Saat ini banyak hp yang unggul pada fitur kamera. Sebagai ukuran hp kamera terbaik, bagi vendor atau pengguna kini berkiblat pada DxOMark. Yakni institusi yang mengukur kualitas sensor yang dipakai sebuah kamera digital termasuk pengukuran kualitatif kamera smartphone.

10 Hp Kamera Terbaik Juni 2018

Berikut ini 10 Hp Kamera Terbaik Juni 2018

Setiap hp baru yag unggulkan kamera, DxOMark biasanya memberikan skor untuk fitur dan hasil kamera. Dari skor tersebut, maka DxOMark memberikan peringkat untuk hp kamera terbaik. Nah, pada bulan Juni 2018 ini beberapa hp kamera terbaik sudah terpilih hp apa sajakah itu berikut adalah daftarnya

Huawei P20 dan P20 Pro

Meluncur di Paris kemarin, Huawei P20 dan P20 Pro memang langsung memberikan kesan yang luar biasa pada kameranya. Kedua varian ini bahkan langsung menjadi jadi hp kamera terbaik versi DxOMark. Ini berkat fitur kamera yang dimilikinya. Keduanya mendapatkan skor 109 untuk Huawei P20 Pro dan skor 102 untuk Huawei P20.

Kedua hp kamera terbaik ini mendapatkan skor tertinggi DxOMark. Huawei P20 Series sendiri punya sistem kamera cerdas dan canggih yang dan memiliki fitur-fitur yang mampu meningkatkan pengalaman fotografi yang mummpuni bagi konsumen.

Baca Juga: Rahasia Kecanggihan Kamera Hp Google Pixel Terbongkar

Huawei P20 dan P20 Pro memiliki sistem kamera canggih untuk menangkap lebih banyak cahaya, lebih banyak detail, dan lebih banyak keindahan, dengan fitur Leica triple camera dan 5x Hybrid Zoom pada Huawei P20 Pro dan Leica dual camera pada Huawei P20.

Huawei Rilis P20 dan P20 Pro, Spesifikasi Kameranya “Gokil”

HTC U12 Plus

Produk lainnya datang dari Taiwan, yakni HTC U12 Plus. hp terbaru dari vendor asal taiwan ini merupakan pembaharuan dari produk sebelumnya U11 Plus. Perangkat terbaru dari HTC mendapatkan skor 103 di DxOMark

hp ini memiliki Kamera ganda di bagian belakang memiliki sensor resolusi 12 MP UltraPixel, yang didampingi dengan 16 MP. kamera ini memiliki kemampuan optikal zoom hingga 2x. Pada Sensor utama dilengkapi lensa f / 1.8 dengan deteksi OIS dan Phase yang ditambah dengan autofokus Laser.

Baca Juga: Daftar Hp Dual Kamera Harga Dibawah 1 Juta April 2018

Kemampuan merekam video juga telah meningkat lebih baik, yakni resolusi 4K pada 60 fps. Pada resolusi 1080p perekaman video mampu menghasilkan file video dengan kecepatan perekaman 240 fps. Untuk Kamera selfie juga memiliki kamera ganda dengan dua sensor 8 MP.

RAM 6GB dan SD 845, Ini Harga dan Spesifikasi HTC U12 Plus 

Samsung Galaxy s9 dan S9 Plus

Tidak hanya Huawei yang dua variannya masuk pada smartphone kamera terbaik. Pasca dirilis di Barcelona, hp terbaru Samsung Galaxy S9 Plus juga mendapatkan gelar yang serupa. Di penilaian DxOMark, Galaxy S9 Plus mendapatkan skor 99.

Hp terbaru dari Samsung ini tidak hanya menghadirkan kamera terbaik tetapi menghadirkan perangkat yang bisa membantu pengguna menciptakan momen. Adanya tambahan kata ‘Plus’ menjadi tanda ada perbedaan di antara kedua Hape tesebut. Sekaligus menjadi petunjuk jika Galaxy S9 Plus memiliki kekuatan fitur yang lebih tinggi.

Memiliki dua varian Galaxy S9 dan S9 Plus memang ada perbedaan antara kedua hp ini. Yang paling mencolok antara kedua hape ini yaitu pada kamera belakangnya. Galaxy S9 Plus sudah dibekali dengan kamera ganda atau Dual Camera di bodi belakangnya. Sedangkan Galaxy S9 hanya membawa satu kamera belakang.

Baca Juga: Begini Inovasi Hp Kamera Samsung Sejak Dulu Hingga Saat Ini

Dual Camera yang ada di Galaxy S9 Plus terdiri dari kamera wide-angle Dual Pixel 12 MPix sensor, dengan apertures f/1.5 dan f/2.4. Dan kamera satunya yaitu 12 MPix telephoto lens dengan apertures f/2.4.

Dual Camera di bodi belakang Galaxy S9 Plus keduanya sudah dilengkapi dengan fitur Dual OIS atau Optical Image Stabilizer. Jadi masing – masing kamera sudah memiliki fitur OIS. Berbeda dengan Galaxy S9 yang karena hanya ada satu kamera di bodi belakang, maka juga hanya dilengkapi satu fitur OIS.

Fitur ini akan membuat hasil foto atau rekaman video tetap terlihat stabil atau tidak goyang, meski saat pengambilan gambar dengan Hape ini dalam kondisi bergerak atau berguncang. Ini karena fitur OIS mampu meminimalisir efek guncangan terhadap hasil foto atau video.

Sah, Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus Resmi Mendarat di Indonesia

Xiaomi Mi 8

Baru meluncur kemarin di Shenzhen Tiongkok, Xiaomi tidak ketinggalan memiliki smartphone kamera terbaik. Hp Xiaomi Mi 8 Xiaomi hadir dengan tampilan desain yang mirip iPhone X. Hp terbaru dari Xiaomi ini mendapatkan skor 99. Skor ini adalah skor yang sama yang didapatkan oleh Samsung Galaxy S9 Plus.

Sejatinya ada Xiaomi Mi 8 memiliki 3 versi, yaitu Xiaomi Mi 8, Mi 8 Exporer Edition dan Mi 8 SE. Adapun yang membedakan antara ketiga varian tersebut.

Baca Juga: Ini Dia Galaxy J7 Duo, Hp Dual Kamera Samsung Termurah, Harganya?

Untuk fitur kameranya, hp Seri Mi 8 mengusung dual camera di bodi belakang yang dilengkapi fitur Studio Lightning. Fitur ini berbasiskan teknologi Artificial Intelligence (AI) yang bisa mendeteksi scene di sekitar objek foto. Selanjutnya fitur ini akan secara otomatis melakukan penyetingan kamera agar didapatkan hasil foto yang maksimal.

Xiaomi Mi 8 Resmi Dirilis dalam 3 Versi, Ini Harga, Spesifikasi dan Fitur Barunya !

Google Pixel 2

Resmi diumumkan oleh Google, Google Pixel 2 juga mencuri perhatian dari sisi kamera. Hp ini mendapatkan skor 98 di DxOMark.

Untuk fitur kamera Google Pixel 2 sudah dibekali kamera belakang 12.2 MP dengan aperture f/1.8 dan dengan ukuran sensor 1/2.6 inci. Didalamnya tersedia fitur OIS, phase detection, laser autofocus serta dual-LED flash. Untuk kamera belakang tersedia 8 MP, dengan aperture f/2.4, 1/3.2″ sensor size, 1.4 µm pixel size.

Spesifikasi Lengkap dan Harga Google Pixel 2

iPhone X

Tidak hanya hp Android, smartphone terbaru dari Apple juga tidak ketinggalan. Hp buatan Apple memang dikenal memiliki kemampuan kamera yang mumpuni. Seperti pada iPhone X yang mendapatkan skor 97 pada DxOMark.

Hp yang sudah tersedia di Indonesia sejak Desember 2017 ini datang bersama dengan iPhone 8 dan iPhone 8 Plus.

iPhone X sendiri merupakan hp yang menandakan 10 tahun kelahiran iPhone, Apple luncurkan iPhone X (DIbaca:Ten), sebuah iPhone khusus dengan segudang keunggulan. iPhone X menjadi perangkat Apple yang layarnya nyaris tanpa bezel.

Baca Juga: Mau Tahu Kehebatan Kamera Hp Xiaomi Redmi Note 5 Terbaru ? Ini Hasil Fotonya !

iPhone X mengusung teknologi TrueDepth pada kameraya. Sehingga menghasilkan efek blur atau bokeh layaknya DSLR. Teknologi bisa mengukur kedalaman gambar dengan mengetahui jarak setiap objek dengan lensa kamera. Kamera iPhone X juga dibekali fitur dual OIS (optical image stabilization) pada kedua kameranya.

Ini Keunggulan iPhone X, Dibandingkan Seri Sebelumnya

Huawei Mate 10 Pro

Sebelum Huawei P20 Pro, Huwei nyatanya juga pernah menyumbang salah satu hp kamera terbaik. Adalah Huawei Mate 10 Pro yang juga mewariskan kamera Leica. Huawei menggunakan kamera ganda Leica baru yang membenamkan beberapa peningkatan dari sisi kamera. Hp ini mendapatkan skor 97, yang berarti skor yang sama dengan iPhone X.

Baca Juga: Kamera Xiaomi Mi 8 Pecundangi iPhone X

Fitur kamera pada Huawei Mate 10 Pro mengunakan kamera ganda di bagian belakang 12MP untuk sensor warna + 20MP sensor hitam dan putih. Dual kamera pada smartphone ini menawarkan aperture f / 1.6 super bright, yang akan memberi lebih banyak cahaya daripada pendahulnya dnegan aperture f / 2.2. didalamnya masih tersedia fitur seperti OIS, Laser dan Phase detection AF. Kamera ini menawarkan peningkatan AI 2x digital zoom dan dapat merekam video 4K. sedangkan untuk Kamera depan atau selfie, smartphone ini menyediakan 8MP.

Unggulkan Dual Kamera Leica, Ini Spesifikasi Lengkap Huawei Mate 10

Xiaomi Mi Mix 2S

Selain Mi 8, Xiaomi juga punya Mi Mix S2. Hp dengan bezel sangat tipis ini meluncur pada acara peluncuran Hp Xiaomi terbaru ini dilakukan di Shanghai,Tiongkok. Hp ini mendapatkan skor 97 yang sama dnegan Huawei Mate 10 Pro dan iPhone X.

Untuk fitur kameranya pada bagian belakang Xiaomi Mi Mix 2S dibekali dua kamera beresolusi 12 Mpix + 12 Mpix. Kedua kamera ini menghadirkan konfigurasi lensa wide dan telephoto. Kamera ini menggunakan sensor Sony IMX363 dan sudah didukung teknologi AI (Artificial Intelligence).

Baca Juga: Jagokan Dual Kamera, Ini Spesifikasi dan Harga Huawei Nova 2 Lite

Desain kamera belakang ini diposisikan secara vertikal, mirip desain kamera pada iPhone X. Bedanya di antara dua kamera tersebut disematkan lampu LED flash. Kamera pada Mi Mix 2S dilengkapi fitur optical zoom, potrait mode, dan time-lapse. Selain itu ada juga fitur dual pixels autofocus yang memungkinkan kamera melakukan autofocus dan mendeteksi dengan lebih cepat, bahkan diklaim lebih cepat dibandingkan kamera pada iPhone X.

Hp Xiaomi Mi Mix 2S Terbaru Resmi Dirilis, Mirip iPhone X Harga Lebih Murah

iPhone 8 Plus

Bersama iPhone X, Apple juga melahirkan iPhone 8 dan iPhone 8 Plus. Jika iPhone X juga termasuk pada urutan hp kamera terbaik ini, begitu juga pada iPhone 8 Plus. Hp ini mendapatkan skor 94 pada DxOMark.

Untuk fitur kameranya sendiri hp yang bodinya masih mirip dnegan pendahulunya ini, memiliki Dual-camera 12 MP dengan bentuk menonjol terpampang di bodi belakang iPhone 8 Plus dengan posisi yang persis seperti pada iPhone 7 Plus.

Walaupun resolusinya sama, kemampuannya berbeda. Untuk memotret, kualitasnya memang tak terlalu jauh. Tapi untuk merekam video perbedaannya signifikan. iPhone 8 Plus mampu merekam video 4K hingga 60 FPS. Sangat luar biasa. Sementara untuk merekam video slow motion kini menunjang resolusi Full HD hingga 240 FPS.

Baca Juga: Menguji Kehebatan Kamera ASUS Zenfone 5, Ini Buktinya!

iPhone 8 Plus membawa peningkatan yang cukup penting pada performa dan kemampuan kameranya. Ya, iPhone 8 Plus adalah smartphone terkencang di dunia sekaligus pertama di dunia yang bisa merekam video 4K 60 FPS.

​iPhone X, iPhone 8 dan 8 Plus Hadir di Indonesia, Harga Resminya?