GadgetSquad – Banyak aktivitas seru yang biasa dilakukan sehari-hari. Mulai dari bermain game online, mengakses media sosial, membuat konten dan lainnya. Dan hal tersebut tidak bisa dilakukan dengan maksimal jika tidak menggunakan perangkat smartphone. Salah satu smartphone yang bisa diandalkan untuk berkativitas seru sehari-hari yaitu Samsung Galaxy M53 5G, smartphone terbaru yang belum lama ini sudah diluncurkan di Indonesia.

review Samsung Galaxy M53 5G (14)

Aktivitas Seru dengan Samsung Galaxy M53 5G

Mengapa Samsung Galaxy M53 5G ? Ini karena smartphone terbaru Samsung ini memiliki beberapa fitur yang bisa dimaksimalkan agar aktvititas yang biasa dilakukan sehari-hari bisa dilakukan dengan lebih seru.   

  1. Main Game Lancar

Pengalaman main game anti lemot tanpa khawatir lowbat adalah idaman para gamer. Nah, buat kamu yang suka main game, bisa mengandalkan Samsung Galaxy M53 5G. Ini karena Hp terbaru ini sudah memiliki performa kencang karena didukung prosesor Octa-Core, RAM hingga 8GB, dan RAM Plus hingga 8GB.kamu juga tidak akan merasa khawatir baterai lowbat, karena Galaxy M53 5G sudah dibekali baterai tahan lama berkapasitas 5.000mAh. 

review Samsung Galaxy M53 5G (6)

Tidak hanya itu, Samsung Galaxy M53 juga dilengkapi dengan fitur Game Launcher dengan fitur seperti Priority Mode dan Game Booster untuk pengalaman main game yang lebih maksimal. Priority Mode bisa block semua notifikasi saat main dan menutup aplikasi lain agar jaringan dan performa smartphone fokus pada game yang dimainkan. Game Booster mampu mengatur frame rate hingga konsumsi baterai supaya smartphone jadi lebih optimal untuk main game.

 Baca juga : Review Samsung Galaxy M53 5G – Tampil Elegan Performa Tak Mengecewakan

  1. Akses Media Sosial Nyaman

Aktivitas lain yang biasa dilakukan sehari-hari yaitu mengkases akun media sosial, mulai dari TikTok, Instagram, YouTube, Facebook hingga Twitter. Agar aktivitas tersebut bisa nyaman dilakukan, smartphone wajib punya layar yang lapang, smooth, dan responsif. 

Samsung Galaxy M53 memiliki layar berukuran luas mencapai 6,7 inci. Ditambah lafi dengan resolusi tinggi hingga FHD+ dengan teknologi layar Super AMOLED Plus yang menampilkan gambar jernih. Layar juga memiliki refresh rate 120Hz yang bikin motion pada layar jadi lebih smooth untuk scrolling yang lebih nyaman dan touch sampling rate 240Hz yang bikin layar lebih cepat merespons tiap sentuhan.

review Samsung Galaxy M53 5G (2)

  1. Bikin Konten Keren 

Bikin konten kini cukup mengandalkan kamera smartphone. Ini lantaran kekuatan resolusi serta kelengkapan fiturnya sudah terbilang mumpuni untuk membuat konten keren yang berkualitas. 

Seperti yang dimiliki Samsung Galaxy M53 5G yang sudah dilengkapi dengan Quad Camera. Salah satu kameranya bahkan sudah memiliki resolusi 108MP yang jadi jaminan untuk bisa menghasilkan konten resolusi tinggi secara instan.

review Samsung Galaxy M53 5G (13)

Quad Camera yang ada di Samsung Galaxy M53 5G terdiri dari kamera utama 108MP + kamera Ultra Wide 8 MP + kamera Macro 2 MP + kamera Depth 2 MP. Sedangkan untuk kamera depannya berupa lensa 32MP. Untuk perekaman video, baik kamera depan dan belakang bisa rekam sampai resolusi 4K 30fps.

Menariknya lagi, Galaxy M Series yang menjalankan Android 12 dan One UI 4.1 juga sudah disertai dengan photo editing tools terbaru dari Samsung. Ada Object Eraser yang memungkinkan kamu menghapus objek yang mengganggu pada foto hingga Photo Remaster yang membuat kamu bisa meningkatkan kualitas foto lama jadi lebih jernih. 

Harga dan Ketersediaan 

Samsung Galaxy M53 5G tersedia dalam pilihan warna Blue, Green serta Brown. Hp Samsung terbaru ini ditawarkan dengan harga retail Rp6.299.000. Informasi lebih lanjut tentang Galaxy M Series bisa dilihat di www.samsung.com/id atau news.samsung.id