Oppo kembali menambah anggota keluarga Reno series dengan meluncurkan Reno 8 Pro 5G, Reno 8 5G, Reno 8 Z 5G, dan Reno 8 4G di Indonesia. Namun, Ada dua smartphone yang sudah bisa dipesan terlebih dahulu melalui pre-order, yakni Oppo Reno 8 5G dan Oppo Reno 8 4G. Kedua smartphone ini tidak hanya memiliki desain yang cantik, tapi juga sama-sama mengunggulkan kamera depan beresolusi 32 MP menggunakan sensor Sony IMX709 yang dirancang khusus dengan teknologi RGBW.

Kami berkesempatan untuk mengulas OPPO Reno8 4G sebagai varian dengan harga yang paling terjangkau di Reno 8 Series. Sejauh pengalaman penggunaan saya, OPPO Reno8 merupakan ponsel yang asyik dan nyaman untuk dijadikan daily driver. Penasaran dengan ponsel yang satu ini ? Nah kali ini saya ingin mengajak anda untuk mengenal OPPO Reno8 lebih dekat lagi, simak ulasan selengkapnya berikut ini !

Desain Ramping dan Elegan

Secara desain, OPPO Reno8 masih mengadopsi desain yang sama dengan generasi sebelumnya yakni Reno7 4G. Tampilan modul kamera utama yang berbentuk kotak yang dilengkapi dengan LED notifikasi futuristik orbit light, hingga desain retro yang menggunakan frame flat yang elegan. Dengan hal tersebut, membuat ponsel ini ramping dan mudah untuk dimasukkan ke dalam kantong celana tanpa membuat efek gembung. Sedangkan, beratnya hanya 184 gram dengan ketebalan 7,66 mm yang membuat saya cukup nyaman meski di pakai dengan satu tangan.

Menyoal warna, jika dilihat dari tampilannya belakangnya, OPPO Reno8 membawa penyegaran desain dari generasi sebelumnya. Kini casing belakang Reno8 mengusung gaya Oppo Glow yang tampil dengan gradasi yang cantik. Ya, desain OPPO Reno8 menurut saya tampil jauh lebih menyegarkan, terlihat premium dan elegan terutama pada varian warna Shimmer Gold yang satu ini. Dengan menggunakan teknik dinamic color, tampilan cover pada bagian belakang dapat dapat menghasilkan warna yang berubah-ubah sesuai pantulan cahaya. Ponsel ini tersedia dalam dua varian warna yakni Shimmer Gold dan Shimmer Black.

Menariknya lagi, di balik tampilannya yang cantik, teknologi OPPO Glow di Reno8 ini juga berfungsi sebagai lapisan anti gores untuk melindungi cover bodi dari goresan dan memastikan perangkat ekstra aman digunakan dalam jangka waktu panjang. Tidak hanya itu, build quality nya juga makin jempolan karena sudah dibekali dengan fitur IP5X dan IPX4 Water Resistance, ya setidaknya untuk guyuran hujan masih tergolong aman. Dengan hal tersebut menurut saya, kemampuan ini membuat OPPO Reno8 cocok untuk digunakan di lingkungan outdoor.

Layar Punch Hole AMOLED 90 Hz

Pada sektor layar, OPPO Reno8 memiliki spesifikasi yang memang sudah bagus di kelasnya. Berdimensi 6,43 inci, menggunakan jenis panel AMOLED full HD+ 90Hz. Selain mampu menyuguhkan tampilan yang terang dan kaya warna, pergerakan scrolling layar jauh lebih smooth, sehingga saat kami menikmati beragam aktivitas multimedia semakin nyaman dan menyenangkan. Tidak hanya itu, bagi para penikmat streaming film ponsel ini sudah memiliki sertifikasi Amazon HDR dan YouTube HD.

Di bagian sisi kanan terdapat side Fingerprint sensor untuk membuka dan menutup perangkat dengan respon yang  cukup pesat sebagai keamanannya agar ponsel tetap aman. Pengguna juga bisa menggunakan fitur Face Unlock untuk membuka layar Reno8. Dengan catatan, kondisi penerangan tidak terlalu gelap fitur Face Unlock di ponsel ini cukup bisa diandalkan.

Antarmuka

Sebagai smartphone mid-range di tahun 2022, OPPO Reno8 sudah langsung mengadopsi Android 12 yang dipoles dengan ColorOS 12.1 versi terbaru dan dipastikan akan mendapatkan  update ColorOS 13 di akhir tahun 2022 ini. Versi tampilan antarmuka dari ColorOS 12.1 ini jauh lebih sederhana dan nyaman di mata dengan segudang fitur kustomisasi yang tersimpan rapi.

Pengguna juga bisa merasakan fitur-fitur yang sudah tersedia, seperti sistem Security Location yang kini sudah diperbaharui, Text Scanner, Flexible Windows, Free form-screenshot, Quick Launch dan Mark on Recording. Selama penggunaan, sistem operasi baru yang ada di ponsel ini membuat pengalaman menggunakan hp jadi lebih mudah dan menyenangkan.

Performa Mumpuni dengan Qualcomm Snapdragon 680

Dapur pacu OPPO Reno8 didukung dengan prosesor kelas menengah dari Qualcomm yakni Snapdragon 680 dengan fabrikasi 6nm yang memungkinkan perangkat bisa berjalan dengan performa optimal dengan pemakaian daya yang lebih efisien.

Sedangkan untuk mendukung penggunaan secara multitasking, Reno8 dibekali dengan kapasitas RAM sebesar 8GB dan storage sebesar 256GB berteknologi UFS 2.2 yang bisa diperluas dengan slot microSD. Menariknya, dengan hadirnya fitur RAM expansion memungkinkan untuk menambah memori dengan pilihan RAM sebesar 2 GB, 3 GB, atau 5 GB. Walau kapasitas RAM bawaan hanya 8 GB, tapi dengan adanya RAM virtual ini bisa memperlancar multitasking yang dilakukan di ponsel.

Dalam pengujian ranking AnTuTu Benchmark, smartphone mid-range terbaru besutan OPPO ini memiliki performa yang cukup baik melalui hasil uji yang ada. Sebagai varian Reno8 series dengan harga yang paling terjangkau, smartphone ini memiliki perolehan skor benchmark lebih dari 280 ribu poin.

Performa Gaming

Untuk menguji performa nya, ada dua gim yang saya coba mainkan yaitu, Call Of Duty Mobile dan Apex Legend. Kedua gim ini cukup populer dan memerlukan spesifikasi yang tinggi agar dapat berjalan dengan optimal.

Call Of Duty Mobile

Performa gaming Oppo Reno8 di gim Call Of Duty Mobile cukup baik. Ponsel ini dapat berjalan pada kualitas grafik “ Very High “ dan opsi frame rate “ Medium “ dengan lancar dan tanpa lag. Selama memainkan gim ini, layar ponsel cukup responsif dan memanjakan mata.

Apex Legend

Selanjutnya, masih pada gim yang mengusung genre First-person shooter ini (FPS), OPPO Reno8 sendiri mampu menjalankan Apex Legend pada settingan grafik “ Smooth “ dengan opsi frame rate “ High “ tanpa kendala. Dibeberapa bagian grafik ramai pun, gim masih playable dan sangat lancar untuk dimainkan. Tekstur dan detail gambar yang dihasilkan memiliki kualitas dan saturasi warna yang cukup baik. Overall, selama memainkan dua gim ini dalam waktu sekitar satu jam lamanya, saya merasa cukup nyaman dan tidak menemukan kendala yang berarti.

Selain itu, agar bermain gim semakin nyaman OPPO Reno8 dilengkapi dengan sederet fitur untuk mendukung optimasi daya yang lebih baik.

  • Game Focus Mode, fitur ini memungkinkan untuk memblokir atau menonaktifkan semua gangguan termasuk notifikasi chat atau telepon masuk saat bermain gim.
  • Performance Mode, terdapat tiga opsi yang bisa dipilih yakni Competition Mode, Balanced Mode, dan Low Power Mode. Pada Competition Mode membuat seluruh resource memori hp untuk performa gaming yang lebih maksimal.
  • Bullet Screen Message, notifikasi dari instant messaging akan tampil di layar sebagai overlay di dalam gim. Hal ini memungkinkan pengguna bisa melihat isi pesan tanpa harus keluar dari permainan.
  • Quick Start Up, pada fitur mampu mengidentifikasi gim favorit yang paling sering dimainkan dan membuatnya tetap aktif pada latar belakang. Alhasil jika pengguna ingin kembali memainkan gim itu, secara otomatis perangkat akan membuat jalan pintas untuk langsung berada pada halaman beranda gim dalam satu kali klik. Dengan demikian hal Ini diklaim bisa menghemat waktu saat ingin bermain gim.

Kamera Sensor Sony Flagship IMX709

Beralih pada bagian kameranya yang merupakan salah satu nilai jual utama dari ponsel ini. Kamera utama OPPO Reno8 dibekali dengan triple camera yang terdiri dari sensor utama 64MP, 2MP untuk depth camera dan 2MP MicroLens dengan teknologi Orbit Light yang sebagai notifikasi dan juga penerangan sensor mikroskopik.

Sedangkan untuk kebutuhan foto selfie, di bagian depan terdapat kamera dengan sensor Sony Flagship IMX709 yang memungkinkan sensor dapat menangkap cahaya lebih baik sehingga memberikan kualitas yang baik pada seluruh kondisi cahaya.

Ultra-clear 108MP

Selain itu, OPPO Reno8 hadir dengan peningkatan signifikan pada algoritma OPPO Image-clear Engine. Pengoptimalan tingkat sistem ini memungkinkan pengguna mengambil bidikan jelas pada subjek bergerak atau dengan cepat menangkap momen dengan hasil tajam. OPPO Reno6 didukung fitur Ultra-clear 108MP Image, yang dapat menampilkan detail dan hasil yang tajam, memberikan pengguna banyak kemudahan saat melakukan penyuntingan. 

Secara keseluruhan, OPPO Reno8 memiliki kualitas hasil foto kamera yang menurut kami cukup baik di kelasnya. Kamera ponsel 4,9 Jutaan ini mampu menghasilkan foto secara baik dalam kondisi siang hari atau cahaya yang cukup, fitur yang sangat lengkap, termasuk fitur kamera dan video untuk menghasilkan konten-konten yang menarik. Sedangkan untuk menghasilkan hasil foto malam hari agar terlihat optimal, pengguna bisa memaksimalkan nya dengan fitur Night Mode.

Berikut beberapa hasil foto yang kami ambil menggunakan kamera OPPO Reno8 >> Klik di sini

Baterai

Kapasitas baterai OPPO Reno8 memang tidak terlalu besar, untuk mendukung daya tahan hidupnya ponsel ini dibekali dengan kapasitas baterai sebesar 4500 mAh yang cukup irit daya selama pemakaian. Irit, ya mungkin itu kata yang tepat untuk menggambarkan setangguh apa baterai ponsel ini.

Dengan kapasitas baterai yang ditawarkan cukup untuk mendukung berbagai aktivitas saya seharian seperti bermain gim, membuka sosial media hingga membuat konten foto atau video. Saat mencoba memainkan gim Call Of Duty Mobile pada ponsel ini selama 35 menit lamanya, baterai hanya berkurang sekitar 8%.

Salah satu faktornya adalah penggunaan chipset Snapdragon 680, selain menawarkan performa bertenaga untuk hp kelas menengah juga sangat hemat dalam mengkonsumsi daya baterai. Sesuai klaim, ketika melakukan pengisian daya dalam waktu 15 menit, ponsel ini bisa menambah kisaran 30%. Sementara hingga baterai terisi penuh membutuhkan waktu selama 60 menit.

Meski pengisian dayanya cepat, OPPO menjamin keamanannya melalui Charging Heat Technology yang sudah dilengkapi dengan perlindungan over-voltage dan over-current voltage. Fitur ini memungkinkan pengisian daya 33W SUPERVOOC akan aman meskipun daya yang dialirkan sangatlah besar.

Kesimpulan

Dibanderol dengan harga Rp. 4,999,000 ponsel ini memiliki desain klasik premium dengan sensor kamera depan flagship ditambah sensor mikroskopik di bagian kamera belakang memberikan pengalaman berbeda dibandingkan kompetitornya. Bagi pengguna yang belum membutuhkan jaringan 5G, rasanya OPPO Reno8 ini patut dilirik yang menawarkan kamera yang ciamik, desain elegan dan fitur yang lengkap.