GadgetSquad.id – Menyambut libur akhir tahun, berbagai rencana tentunya sudah mulai disusun. Buat kamu yang memilih untuk berkegiatan di rumah saja saat pergantian tahun, ada hal seru yang bisa kita lakukan memanfaatkan Hp kamu.

Marsha Aruan - Samsung Galaxy A32 (1) (1) Akhir Tahun

Samsung Electronics Indonesia pun mengajak konsumen bikin libur akhir tahun tetap Awesome meski di rumah saja, memaksimalkan Galaxy A32 yang dibekali Awesome Quad Camera, Awesome Screen, dan Awesome BatteryAda tiga kegiatan seru yang bisa dilakukan bersama Galaxy A32 untuk membuat momen libur akhir tahun tetap menyenangkan dan Awesome walau di rumah saja.

1. Buat Kompetisi Mabar Makin Awesome

Akhir tahun ini bertepatan dengan penyelenggaraan MLBB M3 World Championship, kompetisi internasional bergengsi bagi para pemain Mobile Legend: Bang Bang profesional dari seluruh dunia. Terdapat dua tim asal Indonesia yang bertanding di sana, yaitu ONIC Esports dan RRQ Hoshi. Kamu pun bisa mengisi waktu luang dengan mendukung perwakilan Indonesia dan mengikuti jalannya kompetisi tersebut yang disiarkan secara live streaming.

Untuk menambah keseruannya, kamu juga bisa membuat kompetisi mabar sendiri bareng teman-teman di momen libur akhir tahun. Dalam hal ini, kamu bisa mengandalkan Galaxy A32 untuk membawa tim kamu memenangkan kompetisi mabar buatan sendiri itu.

 Galaxy A32 dibekali touch sampling rate 180Hz, jadi tiap skill dan ulti dari hero kamu akan mengenai musuh tanpa lag. Selain itu, smartphone tersebut juga mengusung Super AMOLED Infinity-U Display dengan resolusi FHD+ dan ukuran 6,4 inci, jadi kamu tidak hanya mendapat grafis yang jernih, namun juga tampilan bermain game yang lapang. Kompetisi mabar nanti pun jadi lebih seru dengan pengalaman gaming yang memuaskan berkat layar responsif dan immersive dari Galaxy A32.

Baca juga : Marsha Aruan Bagikan 4 Tips Bikin Content OOTD dengan Samsung Galaxy A32

 Galaxy A32 juga hadir dengan baterai 5.000mAh untuk waktu main game yang lebih lama, jadi kamu tidak perlu khawatir akan baterai yang tiba-tiba habis di tengah berlangsungnya kompetisi mabar. Selain itu, ada fitur Adaptive Fast Charging hingga 15W yang begitu cepat mengisi kembali daya perangkat hingga penuh, membuat kamu siap menggunakannya kembali di berbagai kesempatan.

 Tentunya, kamu tidak hanya bisa memaksimalkan Galaxy A32 untuk bermain game MOBA seperti MLBB saja. Kamu juga bisa mendapat pengalaman mobile gaming yang Awesome dengan Galaxy A32 ketika bermain game battle royale seperti PUBG Mobile, game olahraga seperti Football Manager 2022, hingga game petualangan seperti Genshin Impact.

 

2. Kulineran, belanja, dan karaoke? Bisa banget!

Akhir tahun biasanya penuh promo di aplikasi food delivery maupun e-commerce. Maka dari itu, kulineran dan belanja online jadi cara yang menarik untuk mengisi waktu saat libur akhir tahun. Namun, dalam memesan makanan yang diinginkan, bukan tidak mungkin kita akan menghabiskan banyak waktu mengecek ke sejumlah aplikasi demi menemukan penawaran terbaik. Kita pun bisa berlama-lama scrolling di e-commerce dalam berburu barang yang sudah ada di wishlist kita, mulai dari skincare, baju, item penunjang hobi, hingga barang untuk upgrade penampilan kamar tidur.

Dalam hal ini, layar Galaxy A32 sudah mendukung refresh rate 90Hz untuk bikin berburu makanan dan barang incaran jadi lebih nyaman dengan pengalaman scrolling yang begitu smooth walau harus buka banyak aplikasi. Supaya kulineran dan belanja online jadi lebih seru lagi, kamu juga bisa video call teman-teman kamu untuk makan bareng via online atau saling memamerkan barang-barang yang baru dibeli hasil dari memaksimalkan promo e-commerce di akhir tahun. Apalagi, Galaxy A32 punya FHD+ Super AMOLED Display berukuran 6,4 inci dan tingkat kecerahan hingga 800 nits untuk tampilan layar yang lebih jelas saat video call.

Untuk menambahkan keseruan momen akhir tahun di rumah, kamu juga bisa memainkan playlist “Your Top Songs 2021″ dari Spotify Wrapped berisi lagu-lagu yang sering kamu putar sepanjang tahun ini. Kamu pun bisa menikmati pengalaman suara audio yang immersive berkat dukungan Dolby Atmos dari Galaxy A32. Cukup hubungkan perangkat dengan bluetooth speaker, kamu bisa sing along sendiri atau bareng seluruh anggota keluarga dengan lebih puas. Apalagi, Spotify juga udah rilis fitur lirik di dalam aplikasinya, jadi kamu bisa karaoke dengan makin maksimal.

 

3. Bikin konten trending di TikTok dan Instagram 

Supaya momen pergantian tahun makin berkesan, kamu bisa post konten di media sosial yang menggambarkan cara kamu menutup 2021 dan memulai 2022. Dalam hal ini, 64MP Quad Camera dan 20MP Selfie Camera dari Galaxy A32 bakal bikin hasil foto maupun video kamu makin Awesome.

Kamu yang senang main TikTok bisa pakai 64MP Quad Camera maupun 20MP Selfie Camera dari Galaxy A32 untuk bikin short video seru sesuai dengan hashtag yang sedang trending. Kamu bisa bikin video tutorial, DIY, life hacks, dan tips & trick atau share video kamu dengan outfit kekinian dan ikutan challenge #gayadirumah walau cuma di rumah saat libur akhir tahun. Kamu juga bisa berbagi cerita tentang bagaimana kamu melewati tahun 2021 dengan join hashtag #AskOnTikTok.

 Tidak hanya seru untuk main TikTok, Galaxy A32 pun bisa bikin konten feed Instagram kamu makin rapi dan tematik sesuai dengan momen pergantian tahun. Dengan main camera 64MP, kamu bisa mengambil foto dengan cepat tanpa banyak pengaturan namun tetap berkualitas, cocok untuk kamu yang ingin foto OOTD terakhir di 2021.

Lalu, dengan macro camera 5MP dan depth camera 5MP kamu bisa mengambil setiap foto dengan detail tanpa blur dan mendapatkan hasil foto bokeh. Kemudian, dengan ultra wide camera 8MP yang punya sudut pengambilan gambar luas hingga 123°, kamu dapat post foto dengan background suasana outdoor yang instagramable.

 Galaxy A32 didesain bagi generasi true mobile native untuk melakukan apa pun, kapan pun dan di mana pun. Performanya pun sangat pas untuk mendukung berbagai aktivitas, mulai dari kreasi konten, gaming, hingga pengalaman streaming. Smartphone ini memiliki varian warna menarik yaitu Awesome Violet, Awesome Black, Awesome Blue, dan Awesome White yang bisa didapat dengan harga terjangkau mulai dari Rp3.599.000 (6/128GB) dan Rp3.799.000 (8/128GB) di Samsung.com. 

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Samsung Galaxy A32, silakan kunjungi www.samsung.com/id.